Tampilkan postingan dengan label TNI. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label TNI. Tampilkan semua postingan

Rotasi Jabatan di Korem 052/Wijayakrama



Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Komandan Korem 052/Wijayakrama, Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M.Han memimpin langsung acara penyerahan jabatan Kepala Seksi Operasi Kasrem 052/Wijayakrama dan serah terima jabatan Komandan Kodim 0510/Tigaraksa, bertempat di Makorem 052/Wijayakrama Jalan Boulevard Diponegoro, Kelapa Dua, Tangerang. Jumat (2/5/2025).


Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh para Kasi Korem 052/Wkr, para Dandim jajaran Korem 052/Wkr, Danramil jajaran Kodim 0510/Trs, 

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 052 PD Jaya beserta pengurus.


Penyerahan Jabatan Kasiops Kasrem 052/Wkr di serahkan kepada Kolonel Inf Dodit Herry Setiawan, S.I.P. Sementara itu, tongkat komando Dandim 0510/Tigaraksa beralih dari Letkol Arh Dr.Syarief S.B, S.H., M.I.P.,  kepada Letkol Inf Yudho Setyono, S.H.



Dalam sambutan yang disampaikan pada saat acara ramah tamah, Brigjen TNI Zulhadrie S.Mara, M.Han., menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pejabat lama Letkol Arh Dr.Syarief S.B, S.H., M.I.P., atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Dandim 0510/Tigaraksa.


Danrem 052/Wkr juga menyampaikan selamat datang dan selamat bertugas kepada pejabat baru Kasiops Kasrem 052/Wkr Kolonel Inf Dodit Herry Setiawan, S.I.P., dan pejabat baru Dandim 0510/Trs Letkol Inf Yudho Setyono, S.H., serta berharap agar dapat segera beradaptasi dan melanjutkan tugas-tugas yang telah diemban sebelumnya dengan baik.


"Mutasi jabatan di lingkungan TNI Angkatan Darat merupakan hal yang wajar dan merupakan bagian dari pembinaan organisasi serta pengembangan karier personel," ujar Brigjen TNI Zulhadrie S.Mara, M.Han.


"Saya berharap para pejabat baru dapat membawa semangat baru dan terus meningkatkan kinerja satuan demi kemajuan Korem 052/Wijayakrama," tambahnya.


Lebih lanjut, Danrem 052/Wijayakrama menekankan pentingnya sinergitas dan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam melaksanakan tugas, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah serta membantu program-program pemerintah.


Acara penyerahan jabatan dan serah terima jabatan ini diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari Danrem 052/Wijayakrama beserta para tamu undangan kepada pejabat lama dan pejabat baru. (*/red).

Danramil 02/Btc Bersama Kapolres Pengamanan May Day



KOTA TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Dalam rangka pengamanan May Day, Danramil 02/Btc Mayor Inf Kurniawan hadir apel pengamanan di Lapangan Apel Polresta Bandara Soekarno Hatta, Kamis (01/05/2025).

Kegiatan apel gabungan dalam rangka Kesiapan Pengamanan May Day 2025 di Wilayah Hukum Polres Kota Bandara Soekarno Hatta, diikuti oleh PJU Polresta Bandara Soekarno Hatta, Personil Polres Kota Bandara Soekarno Hatta serta Perwakilan Kombata Bandara Soekarno Hatta.

Pimpinan apel, Kapolresta Bandara Soekarno Hatta Kombes Pol. Ronald Fredy Christian Sipayung, S.H., S.I.K., M.H.

"Turut hadir dalam apel" Kombes Ronald Fredy Christian Sipayung S.H., KaPolresTa Bandara Soekarno Hatta, Mayor Inf Kurniawan, Putu Eka Cahyadhi Kepala Kantor Otoritas Bandara Udara Wilayah 1 Kelas Utama Soekarno Hatta, Lettu Cpm Suseno, Dansub Denpom Jaya/I-2, Faroroji AVSEC dan M.Royadi (ARFF).



Danramil 02/Btc Mayor Inf Kurniawan  mengatakan, apel Pengamanan May Day 2025 dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan siaga seluruh Personil serta dilakukan pengecekan kelengkapan pendukung Personil yang digunakan 

"Untuk anggota yang terkena sprin agar dilakukan pengecekan terkait kehadirannya Selanjutnya laksanakan peningkatan patroli gabungan serta bangun komunikasi dengan baik dan dilakukan Sambang dititik-titik rawan," ujarnya.

Dalam amanat Kombes Pol Ronald F.C. Sipayung, S.H., S.I.K.,M.H., KapolresTa Bandara Soekarno Hatta mengucapkan terimakasih dari Pimpinan atas kehadirannya kepada TNI maupun Kombata dalam kegiatan Apel kesiapan pengamanan Mey Day 2025. 

"Informasi dari Kasat Intelkam Polres Kota Bandara Soekarno Hatta tidak adanya serikat pekerja Bandara Soekarno Hatta yang akan melakukan aksi setelah dilakukan berbagi pendekatan," paparnya.

"Bandara Soekarno Hatta merupakan objek vital nasional, dari berbagai upaya kita semua selama ini memastikan namun tetap mengantisipasi tidak adanya kegiatan yang menimbulkan ganguan kamtibmas bahwasanya setiap peristiwa yang terjadi di Bandara Soekarno Hatta akan menjadi perhatian publik nasional maupun internasional," pungkasnya.


(*/Red)

Korem 052/Wkr Dukung Kondusifitas Wilayah Untuk Pertumbuhan Ekonomi Banten



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Danrem 052/Wijayakrama, Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M.Han., menghadiri acara silahturahmi Gubernur Banten Andra Soni, S.M.,M.A.P., bersama dengan para pelaku usaha industri di Provinsi Banten. Bertempat di Kantor Pemasaran Kawasan Industri dan Pergudangan Cikupamas, Telagasari, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Senin (28/4/2025).

Acara tersebut bertujuan untuk mempererat sinergi antara Forkopimda dan sektor industri dalam mendukung pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di wilayah Banten.

Gubernur Banten Andra Soni, S.M.,M.A.P., dalam sambutannya menyampaikan bahwa peran dunia usaha, terutama sektor industri, sangatlah penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, penciptaan lapangan kerja, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. 

"Melalui forum silaturahmi ini, saya berharap terjalin komunikasi yang lebih intensif antara pemerintah dan dunia usaha. Kami di Pemerintah Provinsi Banten berkomitmen untuk terus menghadirkan iklim investasi yang kondusif, pelayanan perizinan yang semakin cepat dan transparan". Ujarnya.



Beliau juga mengapresiasi atas dukungan TNI, Polri dalam menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Banten, dan menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, TNI, Polri dan pelaku usaha untuk menciptakan iklim investasi yang menarik dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Kehadiran Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M.Han., dalam acara ini menunjukkan komitmen Korem 052/Wijayakrama dalam mendukung kondusifitas wilayah, yang merupakan faktor penting bagi kelancaran operasional dan investasi di sektor industri. 

Dalam kesempatan tersebut, Danrem 052/Wijayakrama berinteraksi langsung dengan para pelaku usaha Provinsi Banten membahas berbagai isu strategis terkait keamanan, ketertiban, dan potensi kolaborasi dalam memajukan Banten.

Para pelaku usaha industri yang hadir juga menyambut baik acara silahturahmi ini sebagai wadah untuk berdialog dan menyampaikan aspirasi kepada Pemerintah Daerah, TNI dan Polri.



Acara silahturahmi ini diisi dengan sesi diskusi interaktif dan ramah tamah, menciptakan suasana keakraban dan memperkuat tali silaturahmi antara berbagai pihak. Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi langkah positif dalam memperkuat kolaborasi yang konstruktif demi kemajuan Provinsi Banten.

Hadir pada kegiatan tersebut, Andra Soni, S.M.,M.A.P. (Gubernur Banten),

Irjen Pol. Suyudi Ario Seto, S.I.K., S.H., M.Si (Kapolda Banten), Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M. Han., (Danrem 052/Wkr), Yuliana Sagala SH,. MH (Wakil Kejaksaan Tinggi Banten), Kolonel Cba Agus Kosasih (Mabes TNI), Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, SIK, MM (Kapolresta Tangerang), Drs.H.Teddy Suwardi.Msi (Kadis Perindag Kab. Tangerang), Gunawan (Owner Kawasan Industri Cikupa mas), Thomas (Pengelola Kawasan Industri Cikupa mas) serta para Pelaku Usaha Industri kawasan Cikupamas," pungkasnya.


(*/Red)

Babinsa Bersama Kelurahan Pakuhaji dan Warga Gotong Royong Bersihkan Sampah Liar

 




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Kodam Jaya, Tigaraksa Peduli dengan kebersihan dan kesehatan lingkungan, Babinsa Kelurahan Pakuhaji, Koramil 10/Sepatan, Kodim 0510/Trs Serka Ishak bergotong royong bersama masyarakat membersihkan sampah di bahu jalan Kelurahan Pakuhaji Pakuhaji, Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang, Kamis (17/04/2025).


Diketahui bahwa sampah-sampah tersebut dibuang oleh masyarakat bukan pada lokasi yang seharusnya dijadikan tempat pembuangan sampah, sehingga mengakibatkan sampah-sampah menjadi berserakan dan menumpuk.


"Ini adalah sampah yang dibuang oleh oknum masyarakat yang tidak pada tempatnya, oleh karena itu perlu dibersihkan hal ini dilakukan agar lingkungan tetap bersih, sehat dan mencegah berkembangnya bibit penyakit" ungkap Serka Ishak Babinsa Kelurahan Pakuhaji.


Menurutnya, Selaku Babinsa di wilayah memiliki tanggung jawab untuk mensuport kegiatan bersih-bersih sampah ini sehingga dapat menggugah dan mengajak masyarakat lain agar selalu menjaga kebersihan lingkungan sehingga dengan pola hidup bersih di harapkan warga masyarakat selalu sehat.


Pada kesempatan itu, Babinsa menghimbau warga untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan di lokasi tersebut. Ia juga berharap kerjasama dan kesadaran diri seluruh lapisan masyarakat setempat untuk lebih tertib lagi dalam mengelola sampah terutama sampah rumah tangga.


"Kami berharap agar masyarakat tidak membuang sampah di jalan lagi di tempat-tempat yang tidak semestinya untuk pembuangan sampah karena hal ini akan merusak lingkungan" tandasnya.


Hadir dalam pembersihan sampah, Lurah Pakuhaji Sanusi dan para staf, Brigadir Nanang Binamas Kelurahan Pakuhaji, para RT, RW dan warga masyarakat.


Sumber kodim 0510/Tigaraksa

Halalbihalal, Syukuran dan Pelepasan Purna Tugas Prajurit Korem 052/Wkr



KABUPATEN TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Danrem 052/Wkr Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M.Han., pimpin upacara pelantikan kenaikan pangkat 26 prajurit Korem 052/Wkr periode 1 April 2025, bertempat di Lapangan Apel Makorem 052/Wkr, Jalan Boulevard Diponegoro, Kec. Kelapa Dua, Kabupaten. Tangerang, Banten. Jumat (11/4/2025)


Upacara pelantikan kenaikan pangkat merupakan tradisi yang dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur dan kebanggaan prajurit yang mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.


Selesai acara pelantikan kenaikan pangkat, acara dilanjutkan dengan halalbihalal, syukuran kenaikan pangkat dan di tutup pelepasan anggota Korem 052/Wkr yang purna tugas.



Pada acara halalbihalal, syukuran dan pelepasan anggota yang purna tugas  tersebut, Danrem 052/Wkr mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Mohon Maaf Lahir Batin dan berpesan agar acara halalbihalal dapat dijadikan sebagai landasan untuk mempererat persaudaraan dan kerjasama di lingkungan kerja.


Danrem 052/Wkr juga berpesan kepada seluruh prajurit yang telah mendapatkan kehormatan kenaikan pangkat agar melaksanakan tugas yang lebih baik kedepannya.


"Semoga dengan kenaikan pangkat ini, semakin termotivasi untuk memberikan kinerja yang lebih baik lagi, mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab dan terus berkontribusi positif bagi kemajuan Korem 052/Wkr. Jadikanlah amanah ini sebagai pemicu untuk terus belajar dan mengembangkan diri", ujar Danrem 052/Wkr.



Pada kesempatan tersebut Danrem 052/Wkr juga menyampaikan rasa hormat dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada 2 prajurit Korem 052/Wkr yang purna tugas yaitu Kapten Arh (Purn) Armin Hary dan Kopka (Purn) Suparman yang dengan penuh dedikasi dan loyalitas telah mengabdikan diri di TNI AD atas segala sumbangsih dan teladan yang telah ditunjukkan selama berdinas di Korem 052/Wkr.


"Masa purna tugas bukanlah akhir dari segalanya, melainkan awal dari babak kehidupan yang baru. Kami berharap bagi prajurit  yang akan purna tugas dapat menikmati masa pensiun dengan penuh kebahagiaan, kesehatan dan keberkahan bersama keluarga tercinta", ujar Danrem 052/Wkr.


Hadir dalam acara tersebut diantaranya para Kasi, Pasi, Kabalak, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 052 PD Jaya beserta Pengurus, anggota yang naik pangkat beserta istri, prajurit dan PNS Makorem 052/Wkr," Pungkasnya.



(*/Red)

Wakili Dandim, Mayor Inf Jefriansen Sipayung Hadiri Launching Penguatan Pangan



KOTA TANGERANG - Mitrapubliknews.com - Kodam Jaya Tangerang Mewakili Dandim 0506/Tgr Letkol Inf Ary Sutrisno, Danramil 01/Tgr Mayor Inf Jefriansen Sipayung menghadiri Launching Penguatan program pekarangan pangan lestari di Asrama Polres Bandara Soeta Jalan Benteng Betawi Kelurahan Buaran Indah Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Senin (24/02/2025).


Launching penguatan pangan lestari melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan Makan Gizi Gratis.


Dandim 0506/Tgr Letkol Inf Ary Sutrisno melalui Danramil 01/Tgr Mayor Inf Jefriansen Sipayung menjelaskan, Louching pangan lestari tersebut di pelopori oleh ibu - ibu Bhayangkara Polres Bandara Soeta untuk membantu program pemerintah mewujudkan ketahanan pangan.



"Kami dari unsur TNI turut mewujudkan dalam penanganan berkelanjutan program ketahanan pangan baik di pekarangan yang sempit ataupun di lahan tidur yang kosong," katanya.


Danramil menambahkan, Sinergitas TNI dan Polri dalam mewujudkan ketahanan pangan terus dilakukan, Agar tercapainya swasembada pangan yang merupakan program unggulan pemerintah," tutupnya.


Hadir dalam kesempatan tersebut, Ibu Liana Iskandar Karyoto ibu Kapolda Metro jaya, Kombespol Ardiyanto Irwasda Polda Metro Jaya, Kombespol Ronald Kapolres Bandara Soeta, Rute Ireng Wicaksono Asda 2 Kota Tangerang, AKBP Joko Sulistiono Wakapolres Bandara Soeta, Ari Dody Wijaya Kasubai Ekmon Kejari Kota Tangerang, Muhdorun Kadis Ketahanan Pangan Kota Tangerang dan Ariefyanto Kabid Pertanian Kota Tangerang,"tuturnya.


(*/Red )

Babinsa Bantu Merangkai Kolom Besi untuk Pembangunan Sekolah


 

 

Sragen, Mitrapubliknews.com -Kehadiran Babinsa dalam pembangunan infrastruktur di daerahnya kembali terlihat. Kali ini, Serda Ali Sumanto Babinsa Desa Srawung beserta Anggota Koramil 12/Gesi Kodim 0725/Sragen , ikut serta membantu merangkai kolom besi untuk pembangunan gedung sekolah Dasar N 1 Srawung Desa Srawung, Kecamatan Gesi, Rabu (12/02/2025).  


Perbaikan Gedung sekolah ini sangat dinantikan oleh masyarakat, khususnya para siswa dan guru yang selama ini belajar dan mengajar di gedung sekolah yang sudah tua dan kurang memadai.  Kondisi gedung sekolah yang lama dinilai sudah tidak layak lagi untuk menunjang proses belajar mengajar yang optimal.


Serda Ali menjelaskan, keterlibatannya dalam pembangunan sekolah ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kemajuan pendidikan di wilayah binaannya.  "Sebagai Babinsa, saya merasa terpanggil untuk membantu masyarakat dalam pembangunan yang bermanfaat bagi generasi penerus bangsa," ujarnya. 


Semangat kebersamaan dan gotong royong terlihat jelas dalam setiap tahapan pembangunan.  Keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini semakin memperkuat sinergitas TNI dengan rakyat.




Bapak Imam salah satu warga, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh Babinsa.  "Bantuan dari Pak Babinsa sangat berarti bagi kami.  Kehadiran beliau memberikan semangat dan motivasi bagi kami semu, Ia berharap, pembangunan sekolah ini dapat berjalan lancar dan selesai tepat waktu sehingga dapat segera dimanfaatkan oleh para siswa “ Ucapnya.


Diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Desa Srawung dan mencetak generasi muda yang cerdas dan berakhlak mulia.  Kehadiran Babinsa dalam pembangunan ini menjadi contoh nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam membangun negeri.


(*/red).

Danramil 08/Kronjo Hadiri Penutupan MTQ Ke-55 Tingkat Kabupaten Tangerang




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Danramil 08/Kronjo, Kapten Kav Jatman Syam, mewakili Dandim 0510/Tigaraksa menghadiri acara penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-55 tingkat Kabupaten Tangerang yang berlangsung khidmat di Lapangan Jarum, Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Minggu (19/01/2025) malam yang dihadiri sekitar 2.000 orang.


Turut hadiri sejumlah pejabat, termasuk Ketua Umum LPTQ Provinsi Banten Dr. H. Syafuri, M.Hum., Penjabat Bupati Tangerang Dr. H. Andi Ony, Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Soma Atmaja, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tangerang H. A. Baijuri, Ketua MUI Kabupaten Tangerang KH. Uwes Nawawi, serta para camat, kepala desa, dan kafilah dari 29 kecamatan.




Danramil 08/Kronjo, Kapten Kav Jatman Syam, mengapresiasi pelaksanaan MTQ sebagai upaya memperkuat iman dan membangun generasi Qur’ani. "MTQ bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga momentum untuk memperkuat iman dan membangun karakter generasi Qur'ani," ujarnya.


Ia juga menegaskan komitmen TNI untuk mendukung kegiatan keagamaan seperti MTQ. "TNI senantiasa hadir untuk mendukung kegiatan yang membawa manfaat bagi masyarakat, baik dalam bidang keagamaan, sosial, maupun keamanan," katanya.


Penutupan MTQ Ke-55 ini memberikan harapan agar generasi muda semakin mencintai Al-Qur'an dan menjadikannya sebagai pedoman hidup. "Semoga ajang ini terus menginspirasi kita untuk mencintai Al-Qur'an dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari," tutup Kapten Kav Jatman Syam.


Diacara penutupan MTQ Ke-55, diumumkan para pemenang. Kecamatan Mekar Baru keluar sebagai juara umum dengan perolehan nilai tertinggi, yaitu 163 poin. Posisi kedua diraih Kecamatan Pagedangan dengan 144 poin, sedangkan peringkat ketiga ditempati Kecamatan Kelapa Dua dengan 108 poin.


Pelaksanaan acara ini juga dilibatkan pengamanan gabungan dari berbagai instansi. Sebanyak 203 personel, termasuk 10 anggota Koramil 08/Kronjo, 82 personel Polresta Tangerang dan Polsek Kronjo, serta puluhan anggota Satpol PP, Dishub, Damkar, Linmas, dan Pramuka.(*/red).


Sumber Kodim 0510/Tigaraksa

Koramil 01/Teluknaga Menyelenggarakan Pramuka, Pengukuhan dan Penjelajah 5 Krida Saka Wirakartika




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Koramil 01/ Teluk Naga Kodim 0510/ Tigaraksa telah sukses menyelenggarakan kegiatan Saka Wira kartika Pramuka.


Dengan Mengusung Tema "Pengukuhan dan Penjelajah 5 Krida  Saka Wirakartika.


Kegiatan ini diikuti oleh anggota Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dari berbagai sekolah di wilayah Kecamatan Kosambi Dan Kecamatan Teluk Naga.Minggu (19/01/2024)


Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran bela negara dan memperkuat jiwa kepemimpinan serta kemandirian anggota Pramuka serta memberikan pembekalan dan latihan bersama kepada satuan karya Pramuka Saka Wira Kartika,"Ujar Serma Saepudin Sebagai Pembina.


Senada dikatakan Danramil 01/Teluknaga Penting nya membangun moralitas untuk generasi bangsa melalui Pramuka sehingga generasi bangsa Indonesia punya jiwa bela negara yang baik serta setia kepada tumpah darahnya.





Artinya TNI dalam hal ini, turut serta dalam menciptakan Generasi Bangsa Indonesia Yang memiliki moralitas dan Spritualisme yang baik dan tangguh,"Ujar Danramil 01 /Teluknaga Mayor Inf Heru Susanto. ("/Andika).



Jum’at Berkah Kodim 0510/Trs, Peduli Anak Yatim dan Dhuafa di Tigaraksa




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com- Kodim 0510/Tigaraksa kembali menggelar kegiatan Jum’at Berkah di Kp. Tigarasa RT. 02 RW 03, Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Jumat (17/01/2025). Kegiatan sosial ini berhasil membagikan 50 nasi kotak kepada warga yang membutuhkan, dengan fokus utama kepada anak yatim-piatu dan keluarga tidak mampu di wilayah setempat.


Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah personel Kodim 0510/Tigaraksa, di antaranya Sertu Arif Hidayat (Staf Pers Kodim 0510/Trs), Sertu Thamrin (Pendim 0510/Tigaraksa), dan Serda Isnak (Babinsa). Tak hanya anggota TNI, kegiatan ini juga mendapat dukungan dari masyarakat setempat, diwakili oleh Bapak Sadim (Ketua Kadus 2) dan Bapak Anto (Ketua RT 02/03).


Pemberian nasi kotak tersebut merupakan bagian dari upaya Kodim 0510/Tigaraksa untuk menunjukkan kepedulian terhadap warga yang kurang beruntung, terutama anak-anak yatim-piatu dan keluarga tidak mampu. Sejumlah 50 nasi kotak dibagikan dengan harapan dapat meringankan beban mereka, yang hidup dalam kondisi serba kekurangan.




Pasi Pers Kodim 0510/Tigaraksa, Kapten Inf Indrat Miarto, menjelaskan bahwa kegiatan Jum’at Berkah ini merupakan bentuk solidaritas TNI terhadap masyarakat. Menurutnya, kegiatan ini bukan hanya sekadar pembagian nasi kotak, tetapi juga sebagai upaya untuk menjaga keharmonisan antara TNI dan masyarakat. 


“Kami berharap kegiatan ini bisa memberikan sedikit bantuan kepada warga yang membutuhkan. Kami juga berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial serupa, untuk memberikan manfaat kepada masyarakat,” ujar Kapten Inf Indrat Miarto.


Kapten Inf Indrat Miarto menambahkan bahwa Kodim 0510/Tigaraksa akan terus menggelar kegiatan-kegiatan seperti ini untuk mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, serta berkontribusi positif terhadap lingkungan sosial di sekitar mereka.


Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan aman, serta mendapat apresiasi dari masyarakat sekitar. Kegiatan Jum’at Berkah ini menunjukkan bahwa solidaritas dan kepedulian sosial adalah bagian penting dalam membangun hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat. (*/red).


(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)

Tukang Ojeg pangkalan dan sopir angkot jadi sasaran Jum'at berkah






Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknews.com - Kodam Jaya -Tigaraksa 
Kali ini  menjadi sasaran Jum'at berkah kodim 0510/Tigaraksa adalah tukang ojek pangkalan dan Sopir angkot yang berada di Kampung Sukamulya  RT 01/RW 01 kelurahan cikupa Pemkab Tangerang.yang mana kegiatan ini merupakan program rutinitas setiap Minggu yang dilakukan Kodim 0510/Tigaraksa, Jum'at berkah bertujuan untuk membantu warga masyarakat yang membutuhkan.

Seperti hari ini Jum'at (10 Januari 2025 ) yang di pimpin Serda Isnak anggota staf pers yang dibantu Babinsa setempat  memberikan langsung nasi kotak kepada Masyarakat setempat.

Pasi Pers Kapten Inf Indrat Miarto melalui Serda Isnak menjelaskan, program Jum'at berkah ini merupakan program pimpinan atas agar selalu membantu warga masyarakat di sekitar.

"Ini adalah wujud kepedulian TNI terhadap warga masyarakat, TNI hadir di tengah-tengah rakyat agar mengetahui apa yang menjadi kesulitan rakyat dan TNI dapat segera membantu apa yang menjadi dalam kebutuhan masyarakat," katanya.



Menurutnya, Kodim 0510/Tigaraksa dan 14 Koramil jajaran Kodim 0510/Tigaraksa rutin melakukan Jum'at berkah dengan tujuan untuk mengeratkan sinergitas TNI dengan rakyat. "Bantuan ini memang tidak seberapa tapi di harapkan dapat sedikit meringankan beban ekonomi yang di rasakan masyarakat," tandasnya".

Sementara itu Salah seorang warga Kang kosim mengucapkan banyak terimakasih atas kepedulian kodim Tigaraksa kepada warga sekitar,semoga dengan kegiatan positif ini kodim Tigaraksa makin di cintai rakyat."Ujar Pak Rahman".

(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)

Gunakan Randis Trail, Dandim 0510/Trs bersama Forkopimda patroli malam pergantian tahun

 




Kabupaten Tangerang, Mitrapubliknrews.com -Dandim 0510/Tigaraksa  bersama Forkopimda melakukan patroli malam pergantian tahun baru 2025 menggunakan Randis (Kendaraan dinas) trail dan maung. Hal ini guna memberikan rasa aman kepada masyarakat yang merayakan malam tahun baru 2025.Selasa malam (31-12-2024)


Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Arh Syarief SB, mengatakan, pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait dalam menjaga keamanan di wilayah kabupaten Tangerang.


“Kami berharap kegiatan pengamanan ini dapat berjalan lancar dan masyarakat dapat merasakan suasana malam tahun baru yang aman dan damai,” ujar Dandim.




Selain itu pula,Kodim telah menurunkan personel untuk bergabung dalam pos-pos pengamanan bersama tiga pilar di setiap wilayah Koramilnya masing - masing.


“Kami mendukung pengamanan dengan menempatkan personel di lokasi strategis untuk memastikan malam pergantian tahun berjalan dengan aman,” jelasnya.


Semoga semangat kebersamaan dan sinergi yang terjalin dapat terus terjaga demi kemajuan dan keamanan kabupaten Tangerang 


Hadir Dalam Patroli Bapak Andy Ony (Pj. Bupati Tangerang),Letkol Arh Syarief SB (Dandim 0510/Trs),Kombespol Bahtiar Joko Mujiono SIK, M.M.(Kapolresta Kab. Tangerang),Mayor Arh Didik Wahyudi (Kasdim 0510/Trs),Bapak Rudi Lesmana (Kabankesbangpol kab. Tangerang),Mayor inf sudibyo(Danramil 02 Curug),KOMPOL  gusprihatin Zen Sik


(Kapolsek kelapa dua ),Kapten Inf C Noya (Pasiops Dim 0510/Trs),Lettu Arh Syahrial ( Pasi Intel Dim 0510/Trs),Bapak Drs H Agus Suryana M. Si (Kasat Pol PP Kab Tangerang),Bapak Drs. Heru Ultari (Camat Panongan), Iptu Imam Sodikin (Kanit Intelkam Polsek Panongan),Letda Inf Wahyono (Dan Unit Intel Dim 0510/Trs).


Tim pengamanan Kodim 0510/Trs 30 orang Dpp. Letda Inf Wahyono (Dan Unit Intel Dim 0510/Trs), Polres Tangerang 15 orang Dpp Kompol Kosasi (Kaops Polres Tangerang)


(Sumber kodim 0510/Tigaraksa)