Kabupaten Tangerang I Mitrapubliknews.com - Dalam rangka melestarikan lingkungan yang dapat menghijaukan area sekitar TPA Jatiwaringin, Karang Taruna se-Kecamatan Mauk bergerak Penanaman Pohon dari beberapa cabang, diantaranya Desa dan Kelurahan Karang Taruna dengan Tema, "Aksi Cinta Bumi Penanaman Pohon 1.000 Bibit Pohon," dilaksanakan kegiatan dikantor halaman TPA Jatiwaringin. Rabu, 31 Desember 2025.
Hadir dalam acara kegiatan Penanaman Bibit Pohon diantaranya, Kadis DLHK Kabupaten Tangerang, Camat Mauk Angga Yulyantono S.IP,. M.Si, Anggota Dewan DPRD Kabupaten Tangerang Hj. Aida Hubaedah. S.H. S.E. M.M. Perwakilan dari Polsek Mauk, Kabid SM Agustin Hari Mahardika, S.Pi, M.Si: Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Limbah B3 Kabupaten Tangerang, juga Karang Taruna sekecamatan Mauk, Hasan Basri Kepala Desa Jatiwaringin, Pokmas (Kelompok Masyarakat Jati Raya), Kawan Muda (KM 17), yang dilanjutkan penyerahan dan penanaman pohon secara simbolis.
Ujat Sudrajat, S.Sos., MT, Kabid DLHK Kabupaten Tangerang menyampaikan, alhamdulillah pada hari ini kita bisa berkumpul dan bersilaturahmi dalam rangka penanaman pohon, Tempat pengolahan Pembuangan Sampah Akhir ini sekitar 30 tahun usianya, kemudian hari ini saya perwakilan karena bapak bupati tidak bisa hadir.
"Kami sangat mengapresiasi kegiatan, jarang sekali kegiatan ini dilakukan, hari ini untuk masa depan karena suatu bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan, dari 1000 pohon akan ditanamkan di sekeliling TPA Jatiwaringin." Ujarnya
Dan jika pohonya hilang setelah ditanam itu sangat menyakitkan, mudah - mudahan kegiatannya menumbuhan rasa kolektif kita, melihat pohon yang kita tanam hari ini, kemudian langkah - langkah perbaikan Penanaman di TPA yang salah satu penggunaannya sebagai kontrol refil ini, sebagai contoh secara rasional demi perbaikan dan penambahan, Terangnya
Kadis Dlhk menambahkan, TPA bisa dikelola dengan baik apa yang direkomendasikan oleh KLH, kami pun sering ngobrol sama pa kabid ditengah musim penghujan sekarang ini, dan disebelah kanan kita biaa dilihat sudah tumbuh rumput, TPA ini lebih elegant dari sisi lain itu ada terhirup yang kurang Pas, dan kami berharap setelah kegiatan ini yang menurut kita sudah lakukan penghijauan atau penanamam pohon. terangnya
"Mendukung, mensupport, Kedepan bisa berkolaborasi lagi penanaman Pohon, siap merawat yah pa Jayagemi (Uptd TPA Jatiwaringin) untuk pertumbuhan pohon yang kita tanam nanti kedepannya." Imbuhnya
Hj. Aida Hubaedah selaku Anggota DPRD Kabupaten Tangerang menambahkan Kami mensupport kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Karang Taruna Sekecamatan Mauk, dan terimakasih kepada Pemuda yang sudah inisiatif dalam kegiatan Penanaman Pohon. Kata Bunda HJ . Aida Hubaedah sekaligus Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Tangerang.
Lanjutnya, semoga tidak hanya ditanamkan saja pohonnya tetapi juga di rawat dan dijaga agar dapat melestarikan sekitar lingkungan TPA Jatiwaringin menjadi hijau. Ungkapnya
Mizan


Tidak ada komentar
Posting Komentar