SMPN 4 Sepatan Gelar Pembukaan MPLS dengan Tema “Ramah”

Tidak ada komentar


Kabupaten Tangerang | Mitrapubliknews.com – SMP Negeri 4 Sepatan hari ini resmi membuka kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) untuk peserta didik baru tahun ajaran 2025/2026. Acara pembukaan digelar di halaman sekolah dengan suasana penuh kehangatan dan semangat persaudaraan.


Kegiatan MPLS tahun ini mengusung tema “Ramah”, sebagai wujud komitmen sekolah untuk menciptakan lingkungan belajar yang nyaman, aman, dan bersahabat bagi seluruh siswa. Tema ini diangkat untuk menanamkan sikap saling menghargai, sopan santun, serta kepedulian terhadap sesama sejak awal memasuki jenjang pendidikan baru di SMPN 4 Sepatan.



Kepala SMPN 4 Sepatan, Sugeng Atmoko, S.Si dalam sambutannya menyampaikan harapan agar peserta didik baru bisa segera beradaptasi dengan lingkungan sekolah.


“Melalui MPLS yang ramah, kami ingin memastikan setiap siswa merasa diterima dengan baik, tanpa perundungan, tanpa tekanan. Kami ingin membangun budaya sekolah yang positif dan penuh empati,” ujar beliau.


Acara pembukaan diisi dengan serangkaian kegiatan, mulai dari penyambutan siswa baru oleh OSIS, perkenalan guru dan staf, hingga pemaparan tata tertib dan budaya sekolah. Semua kegiatan dikemas secara interaktif dan menyenangkan, agar peserta didik merasa nyaman dan bersemangat mengikuti MPLS hingga selesai.


MPLS SMPN 4 Sepatan akan berlangsung selama 5 hari ke depan dengan berbagai materi tentang pengenalan lingkungan sekolah, penguatan karakter, serta pembiasaan perilaku ramah dan santun.


Wakasek Humas, Ruben Roji Wibowo, S.Pd.I mengatakan, Dengan MPLS yang mengedepankan sikap ramah, SMPN 4 Sepatan berharap seluruh peserta didik baru dapat memulai perjalanan pendidikan mereka dengan bahagia, percaya diri, dan siap menjadi bagian dari keluarga besar SMPN 4 Sepatan. (*/Mizan).

Tidak ada komentar